search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Viral Netizen Bahas Story Arawinda dengan Pernyataan Agensi
Kamis, 1 Desember 2022, 14:45 WITA Follow
image

beritabali.com/ist/suara.com/Viral Netizen Bahas Story Arawinda dengan Pernyataan Agensi

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Netizen menyoroti unggahan Instagram Story Arawinda Kirana yang diduga lawas dengan pernyataan terbaru dari agensi yang menaungi dirinya, KITE Entertainment, baru-baru ini.

Dalam sebuah unggahan di akun manfess alias forum anonim Twitter, Rabu (30/11), seorang netizen menyoroti Story Arawinda yang menyebutkan "close friends gue kosong".

Sementara itu, KITE Entertainment menulis dalam pernyataannya pada Selasa (29/11), bahwa Arawinda "memasukan lebih dari 100 pengikutnya di close friend, sehingga tidak ada unggahannya yang ditujukan kepada personal."

Perbedaan sikap tersebut kemudian menjadi bahan gunjingan netizen di Twitter.

"Arawinda : "close friend gue kosong". KITE ent : lebih dari 100 orang jadi cf arawinda. dukung amanda zahra," tulis akun manfess tersebut dan menyebut nama perempuan yang diduga adalah istri pihak suami yang bermasalah ini.

Nama Arawinda dan Amanda Zahra terus menjadi trending topic di Twitter semenjak agensi berbicara pada Selasa (29/11) hingga saat ini.

"Dear mbak arawindak yg cangtip dan berprrrestasi, besok lagi masukin akun ini aja di cf mu, dijamin anti spall spill anti cepu dan tidak mengganggu harkat hidup orang lain," tulis netizen sembari mengunggah foto daftar close friendnya adalah Chanyeol EXO.

"Agensinya kalo mau bohong minimal briefing dulu lah sama artisnya biar keliatan gak bego bego amat. Dikira netizen bodoh kali ya bisa ditipu," tulis netizen yang lain.

"Kasian temen2nya 100 orang enggak dianggap," kata yang lain.

CNNIndonesia.com telah meminta izin kepada seluruh netizen tersebut untuk dikutip unggahannya.

Sementara itu, KITE Entertainment menegaskan bahwa aktris tersebut tidak ingin mencuri ataupun merebut "laki orang" seperti yang dituduhkan kepadanya beberapa waktu terakhir.

Hal itu ditegaskan oleh agensi dalam sebuah pernyataan yang juga menampilkan kronologi bintang film Yuni tersebut kenal dan dekat dengan seorang pria yang diduga kala itu masih berstatus suami orang.

"Kami menekankan Arawinda Kirana tidak pernah ingin mencuri atau merebut 'laki orang'," kata KITE Entertainment dalam penegasan pernyataan yang diunggah di media sosial mereka, Selasa (29/11).

Pernyataan KITE Entertainment ini hadir setelah berbulan-bulan isu Arawinda merebut suami orang viral di media sosial, dan sesaat sebelum film teranyar aktris tersebut, Like & Share, tayang pada 8 Desember nanti.

Arawinda sendiri sebelumnya pada akhir Oktober sempat buka suara di media sosial terkait tudingan dan rumor miring tersebut.

"Saya minta maaf apabila masalah dan rumor mengenai kehidupan pribadi saya telah menimbulkan dampak negatif secara langsung maupun tidak langsung kepada karya dan para pembuatnya," ujar Arawinda kala itu.(sumber: cnnindonesia.com)

Editor: Juniar

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami