search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Gol Penalti Asnawi Antar Kemenangan Timnas Lawan Vietnam
Sabtu, 20 Januari 2024, 10:27 WITA Follow
image

bbn/cnnindonesia.com/Gol Penalti Asnawi Antar Kemenangan Timnas Lawan Vietnam.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DUNIA.

Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam pada pertandingan kedua Grup D di Stadion Abdullah bin Khalifa, Jumat (19/1).

Timnas Indonesia dan Vietnam sama-sama menjalani laga krusial. Kedua tim wajib menang pada matchday kedua guna menjaga asa di Piala Asia 2023.

Akan tetapi keberuntungan di partai penting itu jadi milik Indonesia yang bisa menang 1-0 atas Vietnam lewat gol penalti kapten Asnawi Mangkualam pada menit ke-42. Skuad Garuda dapat penalti setelah bek Vietnam Nguyen Thanh Binh melanggar Rafael Struick.

The Golden Star Warriors berupaya bangkit di babak kedua dengan terus menyerang. Tetapi pertahanan Indonesia masih cukup solid menahan gempuran Vietnam.

Indonesia kehilangan bek tengah Jordi Amat yang mengalami pendarahan di hidung usai disikut Nguyen Van Tung pada pertengahan babak kedua.

Penderitaan Vietnam bertambah setelah pada menit injury time, tepatnya 90+3', harus bermain dengan 10 orang setelah Le Pham Thanh Long dikartu merah karena mendapat kartu kuning kedua usai menjegal Marselino Ferdinan.

Tanpa bisa mencetak gol balasan, Vietnam kalah 0-1 dari Indonesia. Kekalahan tersebut jadi yang kedua bagi Vietnam di babak grup setelah pada laga pertama ditekuk Jepang 2-4.

Kekalahan itu nyatanya harus membuat Vietnam angkat koper lebih dulu dari Piala Asia 2023. Vietnam tersingkir walaupun menyisakan satu laga di babak grup melawan Irak, Rabu (24/1).

Piala Asia 2023 yang mengedepankan head to head untuk tim dengan poin yang sama membuat Vietnam tersingkir dari turnamen ini.

Sekalipun Vietnam menang atas Irak, tim asuhan Philippe Troussier ini akan memiliki poin yang sama dengan Jepang dan Indonesia. Akan tetapi Vietnam kalah dari Jepang dan Indonesia sehingga dianggap kalah head to head. (sumber: cnnindonesia.com)

Editor: Robby

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami