search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Jelang Galungan di Karangasem: Bawang Putih Merangkak Naik, Bawang Merah Turun Perlahan
Jumat, 28 Juli 2023, 09:13 WITA Follow
image

beritabali/ist/Jelang Galungan di Karangasem: Bawang Putih Merangkak Naik, Bawang Merah Turun Perlahan.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KARANGASEM.

Saat sejumlah harga bahan pokok merangkak naik menjelang hari raya Galungan pada Rabu (2/8/2023 mendatang, harga bawang merah di pasaran justru terpantau mengalami penurunan. 

Seperti di Pasar Amlapura Timur misalnya, harga bawang merah Kamis (27/7/2023) sore terpantau terus mengalami penurunan sejak beberapa hari terakhir. Saat ini untuk harga bawang merah berada di kisaran Rp.20 ribu sampai Rp.22 ribu saja untuk satu kilogramnya. 

"Sebelumnya untuk bawang merah sempat diangka Rp.30 ribu per kilogramnya, tapi sekarang harganya terus turun hingga di kisaran Rp.20 ribu sampai Rp.22 ribu per kilogramnya," kata salah seorang pedagang di Pasar Amlapura Timur, Ida Ayu Made Karang. 

Meski demikian, beberapa jenis bahan bumbu masakan seperti cabai dan bawang putih memang mengalami lonjakan menjelang hari raya Galungan ini. Untuk harga bawang putih terpantau merangkak naik sejak tiga hari terakhir dimana saat ini harganya mencapai Rp.45 ribu per kilogramnya.

Selain itu, harga telur ayam juga terbilang masih cukup tinggi di pasaran, dimana untuk satu tray telur ayam isian 30 butir harganya bisa mencapai Rp.60 ribu. Menurut Made Karang, kondisi ini kemungkinan disebabkan minimnya pasokan telor karena diduga dampak menurunnya jumlah peternak lokal di Karangasem.

Editor: Robby

Reporter: bbn/krs



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami