search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Mencurigakan, Dikira Penculik, Pengemis Digebuki Massa di Gianyar
Rabu, 8 Februari 2023, 21:27 WITA Follow
image

beritabali/ist/Mencurigakan, Dikira Penculik, Pengemis Digebuki Massa di Gianyar.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, GIANYAR.

Cahyadi Muhamad Jumin (27) warga Jember, jadi bulan-bulanan warga Desa Bakbakan, Kecamatan Gianyar pada Rabu (8/2) sore. Dia sempat membuat resah, dan sempat dikira akan menculik anak. Sebelum babak belur, dia langsung diamankan polisi.

Informasi yang dihimpun, Cahyadi yang diamankan telah diinterogasi oleh petugas Polsek Gianyar. Dia awalnya, Selasa (7/2) berangkat dari tempat kosnya yang beralamat di daerah Ubung Denpasar, tepatnya di Jalan Cokroaminoto Denpasar dengan berjalan kaki menuju ke daerah Peguyangan Denpasar dengan maksud untuk meminta-minta, mengemis di sepanjang jalan. 

Selanjutnya dari daerah Peguyangan, Cahyadi terus berjalan kaki sambil meminta-minta menuju ke Mambal, Badung, kemudian ke daerah Singapadu Kaler Gianyar, kemudian ke daerah Tampaksiring Gianyar. Dan selanjutnya dari Tampaksiring dia berjalan hingga sampai di Banjar Kawan, Desa Bakbakan, Gianyar. Saat itu dia hanya lewat saja. 

Karena capek dia duduk di emperan toko yang ada di pinggir jalan di wilayah tersebut untuk beristirahat, kemudian lanjut berjalan dan berniat ingin mengecas batre ponsel. Tapi dia tidak menemukan tempat untuk mengecas.

Kemudian dia terus berjalan sampai bertemu dengan dua orang pria yang berbahasa Bali. Selanjutnya diarahkan ke Bale Banjar. Sampai di bale banjar dia ditanyai oleh orang-orang yang ada di Bale banjar tersebut dan diberi makan oleh ibu-ibu yang ada di tempat tersebut.

Dia sempat ditanya-tanya lagi oleh masyarakat setempat, kemudian badannya digeledah dan HP-nya yang mati dicas oleh salah seorang yang ada di bale banjar tersebut sampai akhirnya dituduh mencuri oleh orang-orang yang ada di tempat tersebut dan sempat dipukuli sampai akhirnya dari Kepolisian datang untuk mengamankan.

Kapolsek Gianyar Kompol Ketut Tomiyasa membenarkan kejadian tersebut. “Tindakan yang dilakukan, melakukan interogasi terhadap orang yang diamankan, meminta keterangan saksi di lokasi kejadian,” jelasnya.

Saat ini, Cahyadi telah dijemput oleh kerabatnya di Denpasar. “Menurut keterangan kerabatnya, yang bersangkutan kesehariannya memang bekerja sebagai pemulung di daerah Denpasar,” tutupnya. 

Editor: Robby

Reporter: bbn/gnr



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami