Menteri Basuki Respons Isu Jadi Cawapres Ganjar: Yang Lain Lebih Baik
beritabali.com/cnnindonesia.com/Menteri Basuki Respons Isu Jadi Cawapres Ganjar: Yang Lain Lebih Baik
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, NASIONAL.
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono buka suara usai masuk dalam daftar bursa calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. Basuki yang merupakan politikus PDIP itu mengatakan kalau soal itu lebih baik cari cawapres yang lain.
"Itu ada yang lain, lebih baik yang lain," kata Basuki, saat ditemui usai pembukaan Pesta Kesenian Bali (PKB) XLV tahun 2023 di Renon, Kota Denpasar, Minggu (18/6).
Ia juga tak mau berandai-andai kalau partai yang berminat untuk melamar jadi cawapres di Pilpres 2024.
"Belum ada kok seandainya. Saya ini kan birokrat bos," ujarnya.
Sebelumnya, nama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono masuk dalam daftar bursa calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi Ganjar Pranowo.
Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengungkapkan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono masuk daftar calon RI 2 pendamping Ganjar.
Hasto membenarkan sejumlah nama calon pendamping Ganjar yang diungkapkan Ketua DPP PDIP Puan Maharani kemarin. "Nama-nama yang disampaikan Mbak Puan kemarin, betul. Bahkan, muncul juga nama Pak Basuki, Menteri PUPR," kata Hasto saat jumpa pers dalam Rakernas III hari kedua yang digelar di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta, Rabu (7/6).
Dia menjelaskan, nama Basuki muncul dari aspirasi masyarakat di daerah. Aspirasi itu disuarakan lantaran masyarakat melihat adanya kemajuan infrastruktur di sejumlah daerah semasa kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi).(sumber: cnnindonesia.com)
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/net