search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Kata-Kata Benzema Usai Gabung Al Ittihad: Ronaldo Dibawa-bawa
Rabu, 7 Juni 2023, 07:44 WITA Follow
image

beritabali.com/cnnindonesia.com/Kata-Kata Benzema Usai Gabung Al Ittihad: Ronaldo Dibawa-bawa

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DUNIA.

Karim Benzema tak menampik alasannya menerima tawaran Al Ittihad karena keberadaan Cristiano Ronaldo di Liga Arab Saudi.

Al Ittihad resmi mengumumkan Benzema sebagai pemain baru mereka, Rabu (7/6) dini hari WIB. Pemain Prancis itu sepakat meneken kontrak hingga 2026.

"Al Ittihad adalah tantangan baru bagi saya. Liga di sini bagus dan ada banyak pemain bagus," kata Benzema dalam rilis resmi klub.

"Cristiano Ronaldo sudah bermain di sini, dia adalah seorang teman yang membuktikan bahwa Arab Saudi mulai maju dan saya datang ke sini untuk meraih kemenangan, sama seperti yang saya lakukan di Eropa," sambungnya.

Benzema dipastikan bakal merumput kembali bersama eks rekan setimnya di Real Madrid, Cristiano Ronaldo. Namun kali ini mereka akan saling berhadapan sebagai musuh.

Ronaldo sudah lebih dulu bergabung dengan Al Nassr pada Januari 2023 lalu. Sayangnya megabintang Portugal itu belum berhasil mempersembahkan gelar untuk klub barunya.

Benzema diklaim bakal mengantongi total 200 juta euro per musim atau setara Rp3,1 triliun. Jumlah itu sudah termasuk gaji, hak komersial, dan kesepakatan lainnya.

Selain Benzema, Lionel Messi juga dilaporkan akan segera menandatangani kontrak dengan Al Hilal. Sergio Ramos dan N Golo Kante juga disebut-sebut masuk daftar incaran klub-klub elite Saudi.(sumber: cnnindonesia.com)

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami