search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Undiksha dan Smansa Sabet Jawara
Rabu, 12 Maret 2008, 17:13 WITA Follow
image

image.google.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BULELENG.

Duta dari Undiksha Singaraja dan SMA Negeri 1 Singaraja akhirnya terpilih menyandang Bagus Jegeg Buleleng, setelah bersaing dalam Pemilihan Jegeg Bagus Buleleng 2008.

Ida Bagus Arya Lawa Manuaba dari Undiksha Singaraja berdampingan dengan Ni Kadek Tika Purniari dari Smansa Singaraja, Rabu (12/3) siang terpilih sebagai Duta Jegeg Bagus Buleleng setelah menyisihkan 30 peserta lainnnya di Gedung Wanita Laksmi Graha Singaraja.

“Sangat positif dengan kegiatan ini sebagai upaya memadukan berbagai unsur dari segi penampilan dan keterampilan para peserta, termasuk kemampuan dan wawasannya, “ ungkap Wakil Bupati Buleleng, Made Arga Pynatih. Sementara Kepala Bidang Pengembangan Pariwisata pada Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Buleleng sebagai penyelenggara ajang pemilihan Jegeg Bagus tersebut mengatakan,

 

Buleleng sejak awal telah menyiapkan duta-dutanya melalui berbagai pembekalan. ”Kita berikan pembekalan terkait, seni, budaya, adat, agama maupun bahasa, selama dua hari penuh sebelum pemilihan ini,” ujarnya.Selain menobatkan Ida Bagus Arya Lawa Manuaba dari Undiksha Singaraja dengan Ni Kadek Tika Purniari dari Smansa Singaraja

sebagai Jegeg Bagus Buleleng 2008, dalam ajang itu juga terpilih Ni Luh Made Mariartini dan Putu Adi Sanjaya sebagai runner-up pertama, sedangkan runner-up kedua diraih Ni Wayan Monik Rismadewi dengan I Gede Beni Dwija Arta. Ida Bagus Arya Lawa Manuaba dan Ni Kadek Tika Purniari bersama Ni Luh Made Mariartini dan Putu Adi Sanjaya berhak mewakili Buleleng sebagai Duta dalam Pemilihan Jegeg Bagus Bali 2008. 

Reporter: bbn/sas



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami