Mulai Diguyur Hujan, Pohon Bertumbangan di Karangasem
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, KARANGASEM.
Pohon mangga tumbang dan menimpa bangunan Pelinggih Subak dan Gudang perabotan sekaligus garasi milik warga di Banjar Dinas Ketug, Desa Antiga, Kecamatan Manggis, Karangasem pada Rabu (6/12/2023).
Kalaksa BPBD Kabupaten Karangasem, Ida Ketut Arimbawa mengatakan, hujan deras yang mengguyur wilayah Desa Antiga dan sekitarnya diduga memicu pohon mangga setinggi 10 meteran tersebut tumbang menimpa sejumlah bangunan di dekatnya.
"Kejadiannya sekitar pukul 02.00 WITA. Untuk penanganan tadi tim sudah turun bersama personil SatPol PP Kecamatan Manggis, Staf Kecamatan, Kadus dan Pengurus Subak setempat," ujarnya.
Tidak ada korban jiwa akibat peristiwa tersebut, melainkan hanya menimbulkan kerugian materil hingga jutaan rupiah berupa kerusakan terhadap bangunan pelinggih dan gudang garasi milik warga.
Sementara itu, sejak akhir November 2023 lalu, hujan mulai turun di sebagian wilayah Kabupaten Karangasem seperti wilayah Kecamatan Selat, Rendang, Sidemen, Bebandem hingg Manggis.
Meski belum memasuki puncak musim hujan, namun hujan yang turun dengan intensitas ringan, sedang hingga lebat telah menyebabkan sejumlah kejadian pohon tumbang, banjir di wilayah Tianyar, Kubu dan pondasi longsor hingga menelan korban jiwa di Dusun Kampung Anyar, Desa Bukit, Kecamatan Karangasem.
"Kami imbau masyarkat agar melakukan mitigasi disekitar tempat tinggalnya, jika ada pohon yang rentan di dekat rumah agar dipangkas atau ditebang, serta jika tinggal di wilayah rawan bencana agar selalu mewaspadai ancaman yang mungkin akan terjadi dampak peralihan cuaca," kata Arimbawa.
Editor: Robby
Reporter: bbn/krs