search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Salip Apple, Samsung Kini Jadi Raja Ponsel di Dunia
Selasa, 12 Juli 2022, 16:29 WITA Follow
image

bbn/istworks.id/Salip Apple, Samsung Kini Jadi Raja Ponsel di Dunia

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Laporan dari Bankless Times mengungkapkan, Samsung kini jadi penguasa pangsa pasar ponsel di dunia. Mereka berhasil menyalip Apple untuk pengiriman ponsel di Kuartal I (Q1) 2022.

Disebutkan bahwa Samsung sudah mengirim 73,6 juta smartphone pada Q1 2022. Sementara Apple mengirim 56 juta unit ponsel selama periode tersebut.

Adapun angka persentasenya yakni Samsung 23,4 persen, sementara Apple di posisi kedua dengan 18 persen, sebagaimana dikutip dari Android Central, Selasa (12/7/2022).

CEO Bankless Times, Jonathan Merry mengatakan kalau tahun ini Samsung sukses memproduksi beberapa smartphone terbaik. Contohnya, Samsung Galaxy S22 Ultra yang berhasil menempati posisi teratas sebagai ponsel terlaris.

Ia turut mengungkap kalau Samsung sudah mencapai titik ini lewat produk-produknya yang kreatif dan inovatif.

"Ini telah membentuk posisi kepemimpinan di pasar smartphone karena strategi jangka panjangnya yang berfokus pada model kelas bawah dan menengah," ujar Merry.

"Selain itu, fokusnya pada pengalaman end-user membuat Samsung untuk menghadirkan berbagai produk berbeda dengan volume signifikan," sambung dia.

Sementara itu Xiaomi muncul di posisi ketiga dengan pengiriman 39,9 juta ponsel dan pangsa pasar 13 persen. Di bawahnya ada Oppo dan Vivo dengan masing-masing pangsa pasar 8,7 persen dan 8,1 persen.

Berikut penguasa ponsel di dunia selama Q1 2022:

1. Samsung = 23,4 persen (73,6 juta)

2. Apple = 18 persen (56 juta)

3. Xiaomi = 13 persen (39,9 juta)

4. Oppo = 8,7 persen (27,4 juta)

5. Vivo = 8,1 persen (25,3 juta)

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami