TPA Suwung Ditutup Ada G20, 800 Ton Sampah Denpasar Dikirim ke Temesi
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, GIANYAR.
Kegiatan G20 membuat Jalan Gusti Ngurah Rai Denpasar tutup. Akibatnya, TPA Suwung harus istirahat sementara. Maka Denpasar pun membuang 800 ton sampah warga kota ke TPA Temesi di Gianyar.
Peralihan sampah itu berlangsung selama G20, pada 14-17 November.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gianyar, Ni Made Mirnawati, menyatakan pihaknya sudah berkoordinasi dengan Denpasar terkait kiriman sampah warga kota.
“Pemkot Denpasar membawa sampahnya ke TPA Temesi tanggal 14 - 17 November 2022,” tegas dia.
Untuk kelancaran di TPA Temesi, armada Denpasar berupa alat keruk juga disiagakan ke Temesi. Bahkan, pemulung barang bekas yang biasanya mangkal di Suwung kini hijrah ke Temesi untuk memungut barang bekas.
“Kita sudah mempersiapkan petugas untuk mengarahkan dan mencatat armada yang masuk TPA Temesi,” ungkapnya.
Guna kelancaran di Temesi, pemerintah sudah sosialisasi lewat surat ke desa Temesi mengenai ada truk sampah Denpasar ke Temesi.
“Ini untuk mendukung G20. Kami harap kegiatan lancar,” pintanya.
Editor: Robby
Reporter: bbn/gnr