search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
De Gadjah Fokus ke Timnas, Aktivitas Pertina Bali Dikoordinasikan Lewat Ketua Harian
Sabtu, 17 April 2021, 19:10 WITA Follow
image

beritabali/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Ketua Umum (Ketum) Pengprov Pertina Bali, Made Muliawan Arya akan menjabat di kancah nasional dengan menjadi Manajer Timnas Tinju A (Merah), sementara untuk dunia tinju Bali sementara diserahkan komando kepada Ketua Harian I Putu Gede Panca Wiadnyana dan jajaran pengurus barunya.

Hal itu diutarakan pria yang akrab disapa De Gadjah itu usai dirinya dan jajaran kepengurusannya periode 2021-2025 dilantik secara resmi Ketum PB Pertina, Mayor Jenderal TNI (Purn) Komaruddin Simanjuntak di Gedung Dharma Negara Alaya Denpasar, Sabtu (17/4).

“Ya saya harus megutamakan fokus dulu di manajer timnas A (Merah) yang berhome base di Batam. Sementara untuk Pertina Bali saya berikan sementara ke Ketua Harian untuk menjalankan aktivitas dan kegiatannya. Namun koordinasi tetap ke saya nantinya,” kata De Gadjah.

Tidak menunggu lama, soal Tinju masuk desa akan jadi program dalam waktu dekat yang dicanangkan Pertina Bali di bawah kepemimpinan De Gadjah. 

"Target kami akan menjaring bibit petinju dari hulu ke hilir," sebutnya.

Di lain pihak, Ketum PB Pertina, Mayor Jenderal TNI (Pum) Komaruddin Simanjuntak mengutarakan jika kepengurusan sebelumnya telah berhasil membawa nama tinju Bali level ke nasional dan internasional. 

"Untuk pengurus yang baru dilantik semoga amanah dan mampu menjalankan hal baik pengurus sebelumnya," tegas Komaruddin Simanjuntak.

Menyoal masih munculnya keputusan-keputusan kontroversial di PON Jawa Barat 2016 silam, dirinya menjamin jika di PON XX/2021 di Papua Oktober mendatang wasit bakal obyektif dalam melakukan penilaian. 

“Kami memiliki cara tersendiri untuk membuat hasil PON akan sangat obyektif di Papua nantinya,” janji Komaruddin.

Sedangkan mantan Ketum Pertina Bali, Nyoman Adi Wiryatama mengaku akan tetap mendukung penuh keberadaan Pertina Bali. Apalagi dirinya juga sebagai pembina di kepengurusan sekarang. 

"Ini olahraga yang memang membutuhkan perhatian dan semoga eksistensi sport centre tinju bisa secepatnya direalisasikan di sekitaran Tembau, Penatih Denpasar karena memang sudah disiapkan," jelas Adi Wiryatama.

Pelantikan itu sendiri merupakan pelantikan pengprov Pertina yang pertama kali dihadiri dihadiri Gubernur Bali Wayan Koster, Ketua DPRD Bali, Nyoman Adi Wiryatama, Ketum KONI Bali, Ketut Suwandi dan Ketua Pengkab Pertina se-Bali dan Wakil Walikota Denpasar, I Kadek AGus Arya Wibawa. 

Dalam sambutannya, Gubernur Koster mengakui bahwa acara pelantikan ini sangatlah istimewa. Hal itu menurutnya sepanjang dirinya menjabat sebagai Gubernur Bali, baru kali pertama menerima undangan diacara pelantikan salah satu acara olahraga. Menariknya lagi, kata Koster kepengurusan di Pertina Bali dibawah pimpinan De Gadjah merupakan struktur kepengurusan paling komplit.

"Ini pertama kalinya saya menghadiri acara pelantikan organisasi keolahragaan selama saya menjabat sebagai Gubernur. Menariknya itu adalah di cabang olahraga tinju. Saya menaruh harapan penuh kepada pengurus baru di Pertina Bali untuk dapat memajukan petinju Bali di tingkat Nasional, bahkan bisa ke Internasional," Ucap Gubernur asal Desa Sembiran, Buleleng.

Keseriusan itu, diwujudkan dengan memberikan tanah aset Pemprov seluas 25 are untuk sport area latihan. "Silakan dikelola mau pinjam pakai atau selanjutnya bila berprestasi bisa hibah dan digunakan untuk selamanya," tutup Koster bersemangat.

Reporter: bbn/maw



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami