Akun
guest@beritabali.com

Beritabali ID:


Langganan
logo
Beritabali Premium Aktif

Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium




Lansia di Karangasem Ditemukan Meninggal di Dasar Jurang Usai Tujuh Hari Pencarian

Rabu, 12 November 2025, 17:44 WITA Follow
Beritabali.com

beritabali/ist/Lansia di Karangasem Ditemukan Meninggal di Dasar Jurang Usai Tujuh Hari Pencarian.

IKUTI BERITABALI.COM DI GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KARANGASEM.

Perjuangan panjang tim SAR Karangasem akhirnya membuahkan hasil setelah tujuh hari melakukan pencarian terhadap Ni Wayan Retu (75), lansia asal Banjar Dinas Karangsari, Desa Datah, Kecamatan Abang, Karangasem.

Keberadaan lansia yang dilaporkan hilang saat menggembala sapi di tegalan Banjar Dinas Panglega tersebut akhirnya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di dasar jurang sedalam 30 meter.

“Pagi tadi sempat turun hujan deras, pencarian sempat kami hentikan demi keselamatan personel. Begitu cuaca mulai membaik, kami lanjutkan pencarian dengan menuruni jurang yang menjadi titik fokus. Tak lama setelah itu, target akhirnya ditemukan di dasar jurang dalam kondisi meninggal dunia,” kata Koordinator Pos Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Karangasem, I Gusti Ngurah Eka Wiadnyana dikonfirmasi wartawan, Rabu (12/11/2025).

Hari ini mengungkapkan hari ketujuh pencarian, itu artinya sesuai dengan SOP, operasi pencarian akan dihentikan apabila belum membuahkan hasil. Namum tuhan akhirnya memberikan jalan, tim berhasil menemukan jenasah lansia tersebut.

Setelah ditemukan, jenazah target kemudian dievakuasi dengan hati-hati dari dasar jurang. Sesampainya di atas, jenazah langsung dibawa menuju RSUD Karangasem untuk penanganan lebih lanjut.

Diberitakan sebelumnya, korban diketahui pergi ke tegalan untuk menggembala dua ekor sapi. Namun, sapi yang digembalakan diduga lepas dan korban berusaha mengejarnya hingga akhirnya tersesat. Diduga karena faktor usia dan kondisi medan yang curam, korban kehilangan orientasi arah dan terjatuh ke jurang.

Beritabali.com

Berlangganan BeritaBali
untuk membaca cerita lengkapnya

Lanjutkan

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/krs



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami